Bupati dan Wakil Bupati Hadiri Halal Bihalal Warga RT 27 Kelurahan Baru

Apr

21

Post by
Topuser
Comment:0

MMC Kobar - Suasana hangat penuh keakraban menyelimuti kegiatan Halal Bihalal yang digelar warga RT 27, Kelurahan Baru, Kecamatan Arut Selatan, pada Sabtu (19/4) malam. Kegiatan ini menjadi semakin istimewa dengan kehadiran langsung Bupati Kotawaringin Barat, Hj. Nurhidayah dan Wakil Bupati Suyanto, yang disambut antusias oleh warga setempat.

Turut hadir dalam acara tersebut Sekretaris Camat Arut Selatan, Lurah Baru, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra), serta para tokoh agama dan masyarakat Kelurahan Baru. Momen ini menjadi ajang silaturahmi yang sarat makna, sekaligus mempererat hubungan antara pemerintah daerah dan masyarakat.

Ketua RT 27, Sobirin, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran pimpinan daerah beserta jajaran. “Semoga silaturahmi ini terus terjalin dan berkelanjutan. Kehadiran Bupati dan Wakil Bupati adalah bentuk nyata kepedulian terhadap kami, warga RT 27,” ungkapnya.

Hal senada disampaikan Lurah Baru, Ikhsan, yang merasa bangga atas perhatian yang diberikan pemerintah daerah. Ia juga menyampaikan harapan besar masyarakat terhadap rencana pemekaran wilayah menjadi Kelurahan Pangkalan Bungur. “Ini adalah bukti bahwa beliau berdua sangat peduli dan tanggap terhadap aspirasi masyarakat,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Bupati Hj Nurhidayah mengajak seluruh warga untuk kembali bersatu pasca pelaksanaan Pilkada. “Saatnya kita bersama-sama membangun Kotawaringin Barat yang lebih maju dan sejahtera. Kami sangat mengharapkan dukungan masyarakat, termasuk terhadap rencana pemekaran wilayah menjadi Kelurahan Pangkalan Bungur,” tutur Bupati.

Acara turut diisi dengan tausiyah dari Ustadz Arpawi Aran yang mengingatkan pentingnya Halal Bihalal sebagai momen untuk saling memaafkan dan memperbaiki hubungan antarsesama. “Ini adalah bentuk penyempurnaan dari ibadah puasa yang kita jalani di bulan Ramadan, yaitu menahan hawa nafsu dan mempererat silaturahmi,” jelasnya.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah, menambah hangat suasana serta mempererat hubungan antara pemerintah daerah dan masyarakat Kelurahan Baru.



Link Aplikasi