Population Data

Jumlah penduduk Kabupaten Kotawaringin Barat berdasar hasil proyeksi penduduk terhadap data Sensus Penduduk 2010 adalah 286.714 jiwa dengan laju pertumbuhan sebesar 3,23 persen. Komposisi penduduk Kotawaringin Barat didominasi oleh penduduk muda/ dewasa. Dari piramida penduduk tersebut kelompok penduduk laki-laki yang termasuk angkatan kerja atau usia 15 tahun keatas jumlahnya lebih besar dibanding penduduk perempuan di usia yang sama.

Selama kurun waktu 3 tahun (2014-2016), kepadatan penduduk di Kotawaringin Barat tidak mengalami perubahan yang berarti. Dengan luas wilayah sekitar 10.759 km2, maka setiap km2 dihuni penduduk kurang lebih sebanyak 26 sampai 27 orang. Kecamatan Arut Utara memiliki luas wilayah terbesar kedua setelah kecamatan Kumai dan memiliki angka kepadatan penduduk paling kecil dibanding kecamatan lain, yaitu 7 jiwa/ km2.

Secara umum jumlah penduduk laki-laki lebih banyak dibandingkan jumlah penduduk perempuan. Hal ini ditunjukkan oleh sex ratio yang nilainya lebih besar dari 100. Pada tahun 2016, untuk setiap 100 penduduk perempuan terdapat 113 penduduk laki-laki.

Menurut kelompok umur, penduduk usia produktif tercatat 70,04 persen. Hal ini menunjukkan sebagian besar penduduk Kabupaten Kotawaringin Barat merupakan penduduk usia produktif.

(sumber : kobar dalam angka 2017).

Link Aplikasi