MMC Kobar - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) pada Selasa (15/04) menggelar rapat koordinasi (Rakor) dengan para pelaku usaha pelayaran. Rakor tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kobar diruang rapat Kantor Dishub Kobar.
Kepala Dishub Kobar, Amir Hadi mengatakan, rakor ini bertujuan untuk mengindentifikasi permasalahan-permasalahan saat ini di Bidang Pelayaran yang berdampak pada pelaku usaha pelayaran.
“Melalui rapat koordinasi mari kita analisa bersama permasalahan dan kendala yang menjadi faktor penghambat dalam usaha pelayaran, baik itu untuk mobilisasi orang maupun distribusi barang. Sehingga, dapat kita ketahui penyebab dan langkah strategis kedepannya,” kata Amir Hadi.
Amir menambahkan, informasi dan analisa dari pihak regulator, operator, hingga pelaku usaha melalui rakor ini akan dihimpun dan akan disampaikan ke Bupati Kobar. “Informasi dan analisa yang disampaikan berkaitan dengan permasalahan di Bidang Pelayaran nantinya akan kita tindak lanjuti rapat bersama Ibu Bupati,” ujarnya.
Rapat koordinasi ini juga merupakan salah satu upaya Pemerintah Daerah dalam menghimpun maupun memberikan saran dan masukan kepada Pemerintah Pusat yang kemudian di inventarisir berbagai permasalahan yang terjadi disektor Pelayaran.
“Pemkab Kobar dalam hal ini memfasilitasi para pelaku usaha pelayaran tentunya sesuai dengan kewenangan. Selebihnya, di luar daripada kewenangan Pemkab Kobar akan dikoordinasikan dan disampaikan kepada Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat,” imbuhnya. (vgs/dishubkobar)